Rumus AVERAGEIFS. Dalam mencari nilai rata-rata menggunakan Ms. Excel memberikan berbagai macam rumus, diantaranya antara lain sebagai berikut :
- Rumus AVERAGE
- Rumus AVERAGEA
- Rumus AVERAGEIF
- Rumus AVERAGEIFS
Nah diantara beberapa rumus untuk mencari nilai rata-rata telah saya tuliskan dalam blog ini. Dan hari ini saya akan menuliskan tentang Rumus AVERAGEIFS. Rumus ini dapat kita gunakan untuk mencari nilai rata-rata dari suatu range yang berisi data dengan menggunakan kriteria yang jumlahnya lebih dari 1.
Rumus : =AVERAGEIFS(average_range,range_kriteria1,kriteria1,range_kriteria2,kriteria2,....)
- average_range merupakan alamat sel yang berisi data atau nama range, array, atau acuan yang berisi data.
- range_kriteria1,range_kriteria2,..... merupakan argumen yang datanya kita gunakan sebagai acuan.
- kriteria1,kriteria2,..... merupakan kriteria-kriteria yang akan kita uji, berisi rumus, alamat sel atau teks yang menggambarkan kriteria tersebut.
- Beberapa ketentuan ada yang sama dengan yang pada rumus AVERAGEIF, yang membedakan adalah dalam rumus AVERAGEIFS masing-masing range_kriteria harus memiliki bentuk ukuran yang sama dengan average_range.
Contoh :
Data Input Rumus AVERAGEIFS |
Rumus | Keterangan | Hasil |
=AVERAGEIFS(B2:B5,B2:B5,”>70”,B2:B5,”<90”) | Mencari nilai rata-rata semua murid yang memili nilai tes 1 antara 70 sampai 90. | 80.5 |
=AVERAGEIFS(C2:C5,C2:C5,”>95”) | Mencari nilai rata-rata semua murid yang memiliki nilai Tes 2 lebih dari 95. | #DIV/0! |
=AVERAGEIFS(D2:D5,D2:D5,”>In complete”,D2:D5,”>80”) | Mencari nilai rata-rata semua murid yang memiliki nilai Tes 3 di atas 80, dan yang lain sempurna. | 87.5 |